Memberi dan Menerima dalam Bahasa Jepang: ageru, kureru, morau (あげる、くれる、もらう)
1. Penggunaan ageru (あげる)
Ageru digunakan di saat si pembicara/subject yang memberikan sesuatu atau berbuat baik ke orang lainrumusnya cukup mudah, perlakukan saja ageru seperti kata kerja biasa, dan ageru bisa juga ditempelkan pada kata kerja bentuk-te ketika kamu ingin berbuat sesuatu untuk orang lain. Contoh:
私はあなたにお菓子をあげる
Watashi wa anata ni okashi o ageru
Saya memberi kamu permen
私は帽子をあなたにあげる
Watashi wa boushi o anata ni ageru
Saya memberi kamu topi
私は日本語を教えてあげます
Satashi wa nihongo o oshiete agemasu
Saya akan mengajarkan bahasa Jepang
新しいパソコンを買ってあげますよ
Atarashii pasokon o katte agemasu yo
saya akan membelikan kamu pc baru.
2. Penggunaan kureru (くれる)
Kata ini memiliki arti yang sama dengan ageru namun digunakan dalam situasi yang berbeda dengan ageru yaitu di saat pembicara yang diberi oleh orang lain, dan sama halnya seperti ageru, kureru juga bisa ditempelkan di kata kerja bentuk-te seperti contoh terakhir di bawah. Contoh:美子さんは私にプレゼントをくれました
Miko-san wa watashi ni PUREZENTO o kuremashita
Miko-san memberi saya hadiah
先生は日本語を僕に教えてくれた
Sensei wa nihongo o boku ni oshiete kureta
Guru mengajarkan aku bahasa Jepang
新しいモデムを買ってくれてありがとうございました
Atarashii modemu o katte kurete arigatou gozaimashita
Terima kasih tlah membelikanku modem baru
お菓子を買ってくれてください
Okashi o katte kurete kudasai
Tolong belikan saya permen/camilan
3. Penggunaan morau (もらう)
Morau berarti menerima dan berbeda dengan kata "memberi" yang mempunyai 2 kata yang punyai aturan berbeda, kata morau hanya ada satu aja. jadi yang ini menurut Riizhu gampang saja tinggal dihafal aja ya hehe. Oh iya seperti dua kosakata di atas, morau juga bisa menggunakan rumus kata kerja bentuk-te + morau untuk menyatakan kita menerima perbuatan baik dari orang lain. Contoh :友達にプレゼントをもらった
Tomodachi ni purezento o moratta
Saya menerima hadiah dari teman
友達からプレゼントをもらった
Tomodachi kara purezento o moratta
Saya menerima hadiah dari teman
ここに名前を書いてもらった
Koko ni namae o kaite moratta
Tulis namamu di sini (untuk saya)
料理を作ってもらう
Ryouri o tsukutte morau
Aku menerima masakan kamu (saya menerima masakan dari orang lain/seseorang memasak untuk saya)
ママにコーヒーを作ってもらった
Mama ni koohii o tsukutte moratta
Saya dibuatkan mama kopi
Oke selesai sudah tata bahasa bahasa Jepang yang kita pelajari hari ini tentang ageru, kureru dan morau (あげる、くれる、もらう). Semoga bisa mengerti penjelasan yang Riizhu jelaskan^^ kalau belum mengerti boleh nanya lewat komentar^^ dan kalau bermanfaat boleh dishare^^ jaa Riizhu pamit dulu sampai ketemu di postingan berikutnya.
私は先生に日本語を教えてもらいました。この例文も使う事が出来ますね。^^
BalasHapus授受表現ですね。。。。sarannya kalau bisa lebih lengkap lagi tentang fungsi fungsinya tidak hanya contoh kalimatnya saja....
BalasHapusOke, terima kasih banyak atas sarannya^^ Edi-san
Hapusbermanfaat sekali, riza san. ありがとう. smg tetep update trs.
BalasHapusありがとう blog simple tp lengkap
BalasHapusarigato gozaimasu
BalasHapusありがとうございます、先生
BalasHapus分かりやすいです。