Grammar / Tata Bahasa ~iu fuu ni, ~to iu fuu ni (~いう風に、~という風に)
アンニャは嘲笑っているという風に微笑んだ。
Anya wa azawaratteru to iu fuu ni hohoenda.
Anya tersenyum seperti sedang mengejek.
Wwww, Anya ini emang agak nyebelin ya, nyebelin plus ngegemezin YGY.(⊙﹏⊙). Pada materi hari ini kita akan belajar tentang penggunaan ~iu fuu ni atau ~to iu fuu ni (~いう風に、~という風に). Tidak usah berlama-lama lagi, ya. Langsung saja kita gas. Issho ni benkyou shimashou.
Pola Tata Bahasa ~iu fuu ni / ~to iu fuu ni (~いう風に、~という風に)
JLPT Level: N2
Arti: Seperti..., seperti ini..., seperti itu...
Penjelasan: Pola ~iu fuu ni (~いう風に) menunjukkan makna sesuai dengan apa yang terlihat atau terdengar. Kalau pakai ~to iu fuu ni itu menunjukkan/menjelaskan sesuatu seolah keadaannya seperti kalimat yang disebutkan.
Tambahan: Sering digunakan pada saat menjelaskan atau memperlihatkan sesuatu.
Kanji: いう風に
Rumus: Frasa/Kalimat + to iu fuu ni
Contoh kalimat:
アンニャは信じられないという風に頭を振った。
Anya wa shinjirarenai to iu fuu ni atama o futta.
Anya menggelengkan kepala seperti tidak percaya.
コロナウィルスはインドネシアにどういう影響があるというふうに見ていますか。
nihon ni wa douiu eikyou ga aru to iu fuu ni mite imasu ka?
Bagaimana Anda melihat virus corona mempengaruhi Indonesia?
この伝統的な料理はこういうふうに食べられますよ。
Kono dentouteki na ryouri wa kou iu fuu ni taberaremasu yo.
Masakan tradisional ini dimakan dengan cara seperti ini lho.
この文法はこういう風に使われます。
Kono bunpou wa kou iu fuu ni tsukawaremasu.
Tata bahasa ini digunakan seperti ini.
はい、そういう風に意味を表す表現です。
Hai, sou iu fuu ni imi o arawasu hyougen desu.
Ya, ia adalah ekspresi yang menunjukkan arti seperti itu.
ママの心の声が聞こえているという風にアンニャは驚いた。
Mama no kokoro no koe ga kikoeru to iu fuu ni Anya wa odoroita.
Anya terkejut seperti seolah bisa mendengar isi pikiran Mamanya.
Daftar Kotoba:
- 頭を振る : atama o furu : menggelengkan kepala
- 嘲笑う : azawarau : mengejek
- 微笑む : hohoemu : tersenyum
- 驚く : odoroku : terkejut
- 影響 : eikyou : pengaruh
- 伝統的 : dentouteki : tradisional
- 料理 : ryouri : masakan
- 文法 : bunpou : tata bahasa
- 意味 : imi : arti
- 表す : arawasu : menunjukkan, mengekspresikan
- 表現 : hyougen : ekspresi, ungkapan
Ijou desu, sudah selesai materi kita hari ini. Tinggal beberapa materi lagi nih, maka kita akan menuntaskan bunpou level N2. Semangat ya, semoga bisa kita tuntaskan semuanya di bulan Agustus ini. Aamiin(⊙﹏⊙). Jaa, mata oai shimashou!!
Komentar
Posting Komentar